https://seo.or.id/ – LinkedIn dikenal sebagai aplikasi sosial media “berkelas” yang banyak diisi oleh para profesional di bidangnya. Baru-baru ini LinkedIn merilis daftar marketing profesional terbaik di tahun 2020.
Data ini dibuat berdasarkan keterlibatan dan pertumbuhan jumlah follower. Selain dari bidang marketing, ada juga daftar profesional terbaik lain dari berbagai bidang.
Informasi ini mungkin bisa berguna bagi anda yang sedang mencari relasi atau ingin mendapatkan ilmu dan informasi yang bermanfaat untuk meningkatkan kemampuan diri. Daftar marketing profesional terbaik ini juga bisa menjadi sumber yang berguna bagi mereka yang ingin mencari inspirasi untuk meningkatkan karir mereka dalam bidang marketing dan periklanan.
Beberapa kriteria yang mendasari terpilihnya beberapa profesional ini antara lain:
- Jumlah reaction, comment, dan share pada konten mereka
- Seberapa besar konten mereka berguna bagi LinkedIn dan seberapa sering mereka mem-posting
- Tingkat pertumbuhan followers
Setelah mengidentifikasi berdasarkan analisis data kuantitatif, LinkedIn juga mempertimbangkan data kualitatif seperti pekerjaan orang tersebut. Beberapa faktor yang dipertimbangkan oleh editor LinkedIn diantaranya adalah:
- Apakah kontribusi mereka memberikan wawasan yang luas, menarik minat orang, dan up to date?
- Apakah mereka mendapat bantuan atau melakukan promosi sendiri
- Apakah ini akan mempengaruhi keadaan dunia sekarang?
Daftar marketing profesional terbaik ini mengecualikan karyawan dari LinkedIn dan Microsoft , dan juga orang yang pernah dibayar pihak LinkedIn untuk berpartisipasi pada kampanye merek atau pelatihan.
Daftar profesional marketing dan periklanan terbaik di tahun 2020:
1. Mayur Gupta
Dia adalah Chief Marketing & Strategy Officer di Garnett. Gupta sering membuat postingan harian seputar topik seperti tantangan marketing, kepemimpinan, dan tujuan merek.
2. Steven Wolfe Pereira
Dia adalah CEO dan penemu dari Encantos. Pereira dikenal karena Spotlight Series yang menyoroti bakat Black and Latinx.
3. Mita Mallick
Dia adalah Kepala Inclusion, Equity, dan Impact di Carta. Mallick baru saja meninggalkan jabatannya sebagai kepala marketing antar budaya di Unilever dan sekarang menjadi advokat untuk pengembangan inclusive leaders.
4. Katie Mitchell
Dia adalah Kepala Marketing di UserLeap. Postingan Mitchell berfokus untuk membagikan pengetahuan seputar marketing dan juga strategi dan penemuan konten.
5. Matt Kerbel
Dia adalah VP Marketing di Homie. Selain membagikan postingan seputar pemikirannya, postingan Kerbel juga fokus menyoroti usaha kreatif dari beberapa orang dan merek.
6. Jabari Hearn
Dia adalah SVP Marketing dan Entertainment di Westbrook Inc. Hearn terkenal karena menjadi penemu grup LinkedIn bernama Monday Night Mentorship Collective. Grup ini merupakan media berbagi relasi untuk para penggiat marketing dan juga sebagai sarana mereka berbagi pengalaman, melakukan tanya jawab, dan menemukan komunitas.
7. Amy Kean
Dia adalah penemu Six Things Impossible dan Editor Budaya di majalah Shots. Kean terkenal karena berani menyampaikan kritik kepada industri periklanan dan juga berani mengangkat isu seputar kesetaraan gender dan diskriminasi.
8. Noel Mack
Dia adalah Chief Brand Office di Gymshark. Mack sering mem-posting tentang produk-produk terbaru dari Gymshark dan juga memberikan berbagai pertanyaan-pertanyaan kepada followersnya sebagai bagian dari riset pasar.
9. String Nguyen
Dia adalah penemu dari The Trusted Voice. Nguyen suka membuat berbagai jenis postingan seperti polling, postingan biasa, live streaming, stories, dan juga video. Topiknya seputar membangun suara (voice) dan merek personal (brand personal).
10. Apolline Adiju
Dia adalah seorang Marketing Strategist / Business Development Executive. Adiju sering membagikan tips untuk B2B marketers mengenai berbagai topik mulai dari cara meningkatkan SEO hingga nilai dari sales funnel yang baik.
baca juga