seo.or.id Manfaatkan Landing Page , Supaya bisnis usahamu cuan naik berkali lipat!
Landing page merupakan hal yang tidak bisa dilepaskan
dari digitalisasi pemasaran produk atau jasa.
Di zaman digitalisasi seperti sekarang ini penjualan produk atau jasa dari usaha
tidak hanya dipasarkan melalui toko atau bertatap muka secara langsung,
namun dapat dilakukan secara daring (online).
Calon customer cukup dengan mencari apa yang mereka butuhkan di internet dari handphone atau laptop.
Cukup sekali klik semuanya akan muncul.
Perilaku pasar tersebut membuat para pelaku usaha
mau tidak mau harus beradaptasi,
yakni memiliki sebuah website.
Website berperan sebagai ruko di dunia internet.
Sehingga Kamu, sebagai pelaku usaha,
akan memperlakukan website sebagaimana layaknya kamu memperlakukan ruko kamu di dunia nyata
seperti mendekor, menyusun display produk, dan melakukan penawaran serta promosi produkmu secara online.
Inilah yang disebut sebagai digital marketing.
Dan landing page merupakan salah satu bagian dari digital marketing tersebut.
Apa itu landing page?
Landing page adalah sebuah halaman khusus pada suatu website
yang dimanfaatkan sebagai lahan pendulang customer-customer baru.
Halaman tersebut menjadi sebuah akses pertama bagi pengunjung website kamu.
Sebab terdapat campaign dari produk bisnismu.
Campaign yang dimaksud seperti pengenalan produk, keutamaan produk, atau promosi produk
yang dapat menaikkan awareness pengunjung website berpeluang besar menjadi calon customer.
Di halaman ini kamu bebas berkreasi dalam menggaet calon customer seperti layaknya melakukan promosi di dunia nyata.
Memanfaatkan landing page dengan semaksimal mungkin
Setiap sesuatu yang dilakukan terhadap bisnis usaha mesti hal yang bermanfaat dalam mendukung kemajuan dan peningkatan usaha.
Hal ini juga berlaku terhadap landing page yang kamu siapkan akan bermanfaat
dan berdampak besar terhadap peningkatan usahamu.
Berikut beberapa manfaat yang akan kamu rasakan dari landing page bisnis usahamu.
1. Meningkatkan awareness calon customer terhadap produk
Landing page yang sukses adalah
landing page yang dapat meningkatkan awareness pengunjung website terhadap produk yang kamu pasarkan.
Sebagai sarana untuk menjelaskan produkmu, kamu harus memberikan informasi yang jelas dan padat
seperti detail fitur atau kelebihan produkmu, testimonial positif dari customer sebelumnya, serta mengapa calon customer butuh produk tersebut.
Kemudian, menggunakan kata-kata bujukan adalah hal yang mutlak dalam pemasaran, namun tidak serta merta dalam membujuk.
Di bagian ini kemampuan copywriting sangat diperlukan terhadap sales letter yang kamu buat.
2. Meningkatkan angka penjualan produk semakin melejit
Bayangkan jika berhasil dalam meningkatkan awareness calon customer terhadap produkmu, maka apa yang akan terjadi?
Ya, mereka akan menjadi customer yang membeli produk usahamu dan berpeluang besar menjadi customer setiamu.
Hal ini secara otomatis akan meningkatkan angka penjualan produkmu.
Untuk dapat mencapai hal tersebut, persiapkan birokrasi transaksi jual beli produk secara ringkas, mudah, dan nyaman.
Bukti dari kenyamanan bertransaksi tersebut adalah customer setiamu akan kembali membeli produkmu di waktu mendatang.
baca juga
3. Memperoleh data pengunjung website
Kemudahan yang diperoleh dalam memiliki sebuah website
adalah dapat memperoleh data-data pengunjung ‘ruko online’ (website) kamu.
Data yang dimaksud adalah seperti jumlah pengunjung harian, bulanan, atau tahunan websitemu.
Kemudian jam kunjungan website, bahkan data asal pengunjung.
Kamu dapat memanfaatkan teknologi tracking, seperti Google Analytics.
Hal tersebut akan membuat kamu memiliki database yang pastinya sangat bermanfaat bagi pengembangan perilaku pemasaran produk usahamu.
Sehingga pemasaran yang dilakukan menjadi efisien dalam mendatangkan calon customer yang sangat berpotensial untuk membeli produk usahamu.